Daftar Tempat Wisata di Tanah Karo
Daftar Tempat Wisata di Deli Serdang
Daftar Tempat Wisata di Serdang Bedagai
Wisata Alam Danau Beratan Bedugul
Danau Beratan Bedugul adalah sebuah danau indah yang terletak pada topografi pegunungan yang sejuk atau Danau Beratan Bedugul berlokasi di kawasan Bedugul berjarak + 55 Km dari pusat kota Denpasar tepatnya berada di Desa Candikuning Kec. Baturiti, Kab. Tabanan, Bali Indonesia.
Alam sekitar danau Beratan Bedugul masih sangat sejuk dan asri sehingga ini menjadi destinasi wisata pas buat Anda yang gemar dengan kegiatan traveling. Danau Beratan Bedugul terletak pada ketinggian 1240 m dpl dan memiliki temperatur udara yang sejuk yaitu berkisar 17-26 derajat celcius, sehingga ini sangat dianjurkan bagi Anda yang hendak melakukan kegiatan traveling di Danau Bedugul agar jangan lupa membawa baju hangat untuk menghangatkan tubuh.
Danau Beratan Bedugul ini adalah danau terbesar kedua di Bali setelah Danau Batur. Ada banyak sekali kegiatan liburan yang dapat Anda lakukan bersama semua keluarga Anda tercinta, seperti diantaranya: memancing ikan, berenang, bermain aneka permainan air, menaiki perahu/boat, atau sekedar duduk/jalan-jalan menikmati panorama alam danau yang berbaur dengan pemandangan puncak gunung catur yang mampu membuat setiap pasang mata menjadi terpanah akan kehindahan dari alam danau Beratan Bedugul.
Di ujung dari Danau Beratan Bedugul ini juga Anda akan menemukan sebuah keunikan lagi yang tak boleh Anda lewatkan, yaitu terdapat sebuah Pura indah yang bernama Pura Ulun Danu. Dulunya Pura Ulun Danu ini dibangun tepatnya pada abad ke 17, dari Pura Ulun Danu ini adalah tempat yang pas buat Anda yang ingin menikmati keindahan dari pemandangan alam Danau disaat matahari terbit, sehingga saat-saat seperti ini sangat dimanfaatkan oleh banyak pengunjung untuk melakukan kegiatan foto-foto selfie.
Tercatat setiap harinya Wisata Alam Danau Beratan Bedugul ini selalu ramai dikunjungi oleh pengunjung yang datang dari dalam maupun dari luar negeri. Selain sebagai tempat wisata yang direkomendasika, Danau Beratan Bedugul ini juga dimafaatkan sebagai pusat pengairan/irigasi bagi persawaan, ladang yang berada ditengah Pulau Bali.
Fasilitas Pendukung Dari Wisata Danau Beratan Bedugul
Sebagai destinasi wisata favorit dan sangat direkomendasikan, Danau Beratan Bedugul ini memiliki fasilitas-fasilitas pendukung yang super lengkap.
Adapun diantaranya; sarana penyewaan permainan air (boat, parasailing, perahu, maupun jetski), restoran/café yang menyediakan berbagai menu enak dan lezat, fasilitan penginapan, villa/ hotel berbintang yang dijamin nyaman dan aman. Berikut peta lokasi Danau Beratan Bedugul yang dapat Anda gunakan membantu memandu perjalanan Anda. Lihat peta
Anda penasaran dan pengen cepat-cepat ke Wisata Danau Beratan Bedugul? Tunggu apalagi datang dan nikmatilah semua keseruannya bersama seluruh anggota keluarga yang Anda cintai, Trimakasih.
wahh bedugul itu memang indah lho
BalasHapuscobain travelling ke dataran tinggi dieng : Paket Wisata Dieng dan penawaran terbatas Paket Wisata Dieng